#KodamIXUdayana #PengayomDanPelindungRakyat
Babinminvetcaddam IX/Udy Dukung Rencana Kesbangpol Bali Gelar Bhakti Sosial "NGROMBO"
16:08:00, 29/11/2024 BERITA UMUM
Denpasar - Kababinminvetcaddam IX/Udayana diwakili Kabagminvet Letkol Inf I Dewa Ketut Darmada, S.E., M.A.P. menghadiri rapat koordinasi, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Bali dalam rangka persiapan kegiatan Bhakti Sosial dengan konsep "NGROMBO" bertempat Ruang Rapat Kantor Kesbangpol Bali Jl. Kapten Tantular No 1 Denpasar, Jumat (29/11/2024)
Kegiatan bakti sosial ini sebagai wujud syukur atas keberhasilan pelaksanaan Pilkada Provinsi Bali dan sekaligus memupuk semangat gotong royong di tengah masyarakat yang akan dilaksanakan pada tanggal 6 Desember 2024 mendatang
Konsep "NGROMBO" yang diusung tersebut adalah embrio dari Gerakan Nasional Revolusi Mental, dimana kegiatan akan diwujudkan melalui berbagai kegiatan sosial seperti donor darah, pemeriksaan kesehatan gratis dan pemberian informasi dunia kerja. Uniknya, kegiatan ini tidak menggunakan anggaran pemerintah, melainkan murni dari sumbangan masyarakat.
Kabagminvet Letkol Inf I Dewa Ketut Darmada, S.E., M.A.P. pada kesempatan tersebut menyampaikan mendukung rencana acara tersebut yang rencananya menghadirkan perwakilan Veteran Pejuang Kemerdekaan dari seluruh kabupaten/kota di Bali, peserta rapatpun menyambutan positif rencana tersebut. (Pen. Babinminvetcaddam IX/Udy)